Kabupaten Banjar Berhasil Meraih Wajar Tanpa Pengecualian / WTP

 
Kabupaten Banjar Raih Opini WTP
            Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil menaikan status opini hasil pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Banjar dari  Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalsel,  dari opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) tahun anggaran 2012 menjadi opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) tahun anggaran 2013.
            Opini Wajar Tanpa Pengecualian hanya bisa diraih oleh lembaga pemerintah pusat maupun daerah,  jika laporan keuangan yang telah diaudit  BPK memenuhi standar akuntansi pengelolaan keuangan negara berdasarkan peraturan dan perundang-undangan berlaku.
            “Berdasarkan hasil pemeriksaan BPK RI atas laporan keuangan Pemkab Banjar tahun anggaran 2013,  BPK RI memberikan Opini WTP.  Kami ucapkan selamat kepada Bupati H Khairul Saleh dan jajaran atas kerja keras terus menerus  meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah ,” ucap Kepala BPK RI Perwakilan Kalsel, R Suyatna SH MM,  usai menyerahkan Buku Hasil Pemeriksaaan BPK atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Banjar 2013 kepada Bupati H Khairul Saleh, di Kantor BPK RI Perwakilan Kalsel,  Banjarbaru, Kamis (12/6).
             Didampingi Kepala Sekretariat  BPK RI Perwakilan Kalsel Kukuh Prionggo SH MH dan Kepala Auditorat Kalsel I Subekti SE MM ,  opini WTP  bisa diraih karena laporan keuangan daerah  dinilai baik. Mulai pengungkapan penilaian, pengukuran dan pengakuan terhadap semua akun pelaporan telah memenuhi standar  yang disyaratkan dalam standar akuntansi pemerintahan.
            Pria kelahiran Bogor 14 September 1956 ini berharap  Pemkab Banjar lebih bekerja keras lagi dalam mempertahankan opini yang telah dicapai dengan terus menerus meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah . Pasalnya  pada tahun anggaran berikutnya bisa saja akan terjadi penurunan status opini dari WTP menjadi  WDP atau bahkan opini tidak wajar.
            Suyatna mengingatkan tanpa mengurangi penghargaan prestasi yang telah diraih, Pemkab Banjar diharapkan tetap menindaklanjuti beberapa kelemahan pengelolaan keuangan sebagaimana yang telah direkomendasikan dalam buku hasil pemeriksaan.
            Berdasarkan catatan harian ini,  prestasi opini wajar tanpa pengecualian  merupakan prestasi pertama kalinya sejak lembaga pemerintahan daerah ini dibentuk.  Baru di era kepemimpinan  Sultan H Khairul Saleh berhasil meraih prestasi gemilang dengan opini WTP.
            Penyerahan Buku LKPD BPK RI Kalsel juga diberikan kepada pimpinan DPRD Kabupaten Banjar, diwakili KH Ali Murtado bersamaan dengan Buku LKPD untuk Pemkab Banjar yang diterimakan langsung Bupati H Khairul Saleh.
            “Ini sebuah prestasi luar biasa. Baru sekarang Kabupaten Banjar bisa meraih opini WTP dari BPK. Semua ini berkat kerja keras Bupati dan jajaran. Kami pimpinan dan seluruh anggota dewan sangat mengapresiasi prestasi ini,” ucap Murtado.  
            Sementara itu Bupati Banjar H Khairul Saleh didampingi sejumlah pejabat diantaranya Sekda H Nasrun Syah, Asisten III H Wildan Amin dan Kepala Badan Keuangan  dan Aset Daerah Ibrahim G Intan ,  Sekretaris DPRD Banjar Azwar dan Kabag Humas Setda Setda Banjar Rahmaddin MY   mengungkapkan terima kasih kepada seluruh pimpinan, auditur dan pegawai BPK atas kerja sama dan bimbingan yang telah diberikan untuk Kabupaten Banjar.
             Tanpa bantuan dari  lembaga pemeriksa eksternal pemerintah itu dalam koreksi  bagi perbaikan sistem laporan pengelolaan keuangan daerah,  tentu prestasi  ini tidak bisa didapatkan.
            “Kerja keras pa sekda dan seluruh  SKPD di lingkungan Pemkab Banjar  dan  seluruh anggota dewan juga turut menentukan.  Saya atas nama pemerintah daerah dan masyarakat bangga dan berterima kasih atas kerja keras semua,” ucap H Khairul Saleh.
            Sultan Banjar ini berjanji secara terus memperbaiki dan meningkatkan kualitas sistem pengelolaan keuangan daerah sesuai dengan standarisasi pengelolaan keuangan daerah dan peraturan perundang-undangan berlaku.